Kamis, 26 Juni 2014
The Bath Box Soap
The Bath Box goats don't lie liquid soap, sabun dari ekstrak susu kambing ini katanya yang paling recomended dan pastinya yang paling laris! Sewaktu saya beli, katanya (lagi), manfaat dari susu kambing ini akan langsung terasa dipemakaian pertama. Really? Ternyata betul :)
Sabun-sabun yang diproduksi oleh The Bath Soap dibuat dari bahan-bahan alami, seperti minyak zaitun, minyak kelapa, cokelat dan tanpa pewangi buatan. Tidak wangi, dong? Memang, ada sabunnya yang tidak ada aroma sama sekali (sabun di atas adalah salah satunya) tapi banyak juga, kok, yang harum.. Harumnya pas, tidak menyengat. Sabun ini juga tidak berbusah.
Kemasannya unik dan lucu-lucu (ada yang berbentuk orang-orangan, kepala hewan, kue tart dan cupcake). Sabun mandi ini juga bisa dipakai untuk wajah dan tidak bikin kulit menjadi kering.
Setelah pemakaian selama 2 minggu, kulit memang terasa semakin halus, jerawat di wajah saya juga berkurang.
Soal harga, lumayan mahal.. Per satu botol seperti yang saya beli di atas (250 ml), Rp 40.000, bolehlah, untuk sesuatu yang memang bermutu.. Pelayanan dari tim The Bath Box yang ramah, menjadi nilai plus! Ditambah lagi, saya dapat free bar soap dan shower puff. Makin plus!
Kalau butuh souvenir lucu, bisa pesan di sini. Katanya, harga bisa disesuaikan dengan budget yang kamu punya.. Makin banyak jumlahnya, harganya bisa didiscount. Lumayan banget untuk yang preparing for wedding seperti saya..
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar