Dalam merawat rambut sehari-hari, kesannya sederhana. Sesederhana keramas, menggunakan conditioner atau menggunakan pelembab. Cara merawat yang salah akan merusak rambut, jadi percuma saja rajin merawat kalau caranya tidak tepat.
Tips mencuci rambut yang benar:
- Basahi rambut hingga rata.
Angkat rambut hingga air mengenai akar rambut (tempat menumpuknya minyak dan kotoran), terutama di bagian dekat leher. Sebaiknya menggunakan air hangat, karena bisa membantu agar kotoran lebih mudah terbuang dan membuka kutikula. Jadi, produk perawatan rambutmu bisa terserap dengan baik). - Taruh sampo di telapak tangan, tambah sedikit air, baurkan hingga berbusa, kemudian baru usapkan di kepala. Mulailah dari bagian atas kepala, perlahan turun hingga ke dekat leher. Catatan, jangan menggesek-gesekan rambut, terutama pada bagian ujungnya, karena bisa membuat rambut pecah-pecah dan mudah patah.
- Bilas hingga bersih.
- Gunakan hair conditioner dari tengah batang rambut hingga ujung rambut. Jika diusapkan pada akar rambut, bisa membuat rambut jadi berminyak. Diamkan selama beberapa menit. Semakin lama, akan semakin baik penyerapannya.
- Bila dengan air dingin. Air dingin akan menutup kembali kutikula, sehingga manfaat dari produk yang digunakan tidak terbuang lagi.
Perhatikan beberapa saran dari pakar berikut:
- Jika rambutmu panjang, gunakan conditioner lebih dulu, sebelum sampo, juga dari tengah batang rambut hingga ujung.
- Sebaiknya sampo hanya diusapkan pada akar rambut. Supaya ujung rambut tidak kering.
- Gunakan sampo yang sesuai dengan jenis rambut dan kondisi kulit kepala.
- Jangan menggunakan sampo dua kali dalam sekali keramas untuk alasan bersih maksimal.
Nah, seberapa sering seharusnya kita mencuci rambut?
Setiap hari? Tidak. Tergantung dari kondisi, jenis rambut dan kulit kepalamu, semakin berminyak, artinya semakin harus sering dibersihkan. Ketebalan, panjang rambut dan penggunaan produk untuk menata rambut juga perlu diperhatikan.
Perlu diingat, minyak alami pada rambut tidak turun dengan cepat ke ujung rambut, jadi jika terlalu sering dicuci dengan sampo, rambut akan kering.
image: beautypleasure
terimakasih gan ...
BalasHapusinfonya menarik dan membantu sekali untuk merawat kecantikan....
oya gan kalau untuk kaos kaki wanita yang cantik dan berkualitas seperti apa ya...